Jumat, 04 April 2014

Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya

Taman? lanskap? ternyata isu-isu lingkungan ini tidak hanya eksis di zaman skrg saja, namun pentingnya keberadaan taman sudah dipikirkan dengan baik sejak Masa Kerajaan Sriwijaya.

Situs Karanganyar atau sekarang dinamai Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya (TPKS) merupakan bukti bahwa taman merupakan bagian penting untuk kesejahteraan rakyat selain fungsi-fungsi ekologisnya.
Prasasti Talang Tuo (684 M) merupakan bukti adanya perintah dari  Raja Dapunta Sri jayanaga untuk memakmurkan negeri dengan membangun taman yang dinamai Sriksetra. Inti isi dari prasasti ini berdasarkan terjemahan ahli ialah bahwa dibangunnya taman tersebut untuk dimanfaatkan hasil buah dari pohon-pohonnya dan menjadi ruang hidup hewan-hewan dan membawa kebahagian makhluk-makhluk.
Jujur saya salut dengan pemikiran sang Raja yang begitu arif memaknai lingkungan. Mungkin kalo beliau hidup di zaman sekarang, ia akan mengambil jurusan Arsitektur Lanskap... ahahahaha...








Di TPKS ini, kita dapat melihat bahwa Taman yang dibangun sangat ekologis, bagaimana tidak, di sekeliling nya terdapat kanal-kanal yang selain untuk jalur sirkulasi perahu, juga merupakan area resapan air yang sangat penting agar tidak terjadi genangan apalagi banjir.
Beragam temuan seprti batu bata, damar, tali ijuk, dll menjadi bukti bahwa area ini merupakan area yang dipenuhi aktivitas masyarakat, bahkan diperkirakan merupakan pusat pemukiman dan aktivitas kerajaan Sriwijaya.


Selain melihat bentukan taman, di TPKS ini juga terdapat Museum Sriwijaya dan Pendopo utama.



Sekali lagi saya salut dengan Kerajaan Maritim terbesar di zamannya ini, selain terkenal dengan kekuatannya, namun kesejahteraan rakyatnya tidak dilupakan oleh sang raja, termasuk dengan penyeediaan ruang publik yang ekologis seperti ini... Kita memang harus banyak belajar dari masa lalu :)